Selamat datang di blog sederhana saya,, Saling berbagi dalam kebaikan,kalo ada kesalahan didalam isi blog,silahkan tinggalkan komentar,,^_^

Jumat, 23 Maret 2012

MAN JADDA ,,,WA JADDA,,,,(the better effort get the best result)

بِسْــــــــــــــــمِ اﷲِالرَّحْمَنِ اارَّحِيم


man jadda ,,wa jadda,,,
siapa yang bersungguh sungguh dia pasti akan mendapatkan hasilnya,,,

bukan isapan jempol belaka,,,
sepertinya memang itulah hukum alam yag telah Allah rancang untuk setiap makhluk-Nya,
kalau kita tidak berusaha,bagaimana bisa kita mendapatkan hasil,
seberapa besar hasil nya ,itu tergantung dari seberapa besar usaha kita selama melakukan usaha itu,,,

ibarat yang sering saya dengar adalah,,,
kalau kita menanam ubi kayu,sudah pasti kita akan mendapatkan hasilnya(panen)
seberapa banyaknya panen yang didapat sangat tergantung usaha kita dalam merawat ubi tersebut baik itu memupuk dan merawatnya dari hama pengganggu,,,

seperti itu juga lah sepertinya hidup ini dirancang oleh Allah,,,
manusia diharuskan untuk terus berusaha dalam mencari rezeki Nya ,,,
usaha ,usaha dan usaha,,,,
seberapa banyak hasil yang kita dapat sangat tergantung dari usaha yang telah kita lakukan,,,,
yang perlu kita ingat adalah,semua usaha pasti ada hasilnya ntah itu sedikit ataupun banyak,,,

saya belum pernah mendengar ada orang orang yang tidak pernah kerja bisa mendapatkan hasil.
lucu aja sih,,
mana mungkin ada ejeki yang turun dari langit,karena memang sudah seperti itu hukumnya.
kan ada tuh firman Allah yang kira kira berbunyi sepeti ini,,,
'Aku tidak akan merubah suatu kaum sebelum kaum itu merubah nasib nya sendiri'
disini tersirat makana yang sangat dalam,,
manusia wajib berusaha ,seberapa besar hasilnya itu tergantung seberapa besar hasilnya itu,,,
bahkan seorang proklamator seperti bung karno sangat memahaminya,,dalam salah satu pidatonya,,,,

“Firman Tuhan inilah gitaku, Firman Tuhan inilah harus menjadi Gitamu : “Innallahu la yu ghoiyiru ma bikaumin, hatta yu ghoiyiru ma biamfusihim”. ” Tuhan tidak merobah nasibnya sesuatu bangsa sebelum bangsa itu merobah nasibnya” (Pidato HUT Proklamasi, 1964 Bung Karno)
so kawan,,,,
kita mesti berusah sebaik mungkin utuk mendapatkan apa yang kita inginkan..
salah satu kejadian nyata yang saya alami sendiri,(hanya ingin sekedar berbagi dan menjadi manfaat bagi orang lain) ,,
latar belakang keluarga saya bisa dibilang keluarga miskin,,,dan bisa dipastikan keluarga yang miskin tidak akan bisa menyekolahkan anaknya ke jenjang yang lebih tinggi,,,
tapi alhamdulilah,,,
berbekal keyakinan ,,,man jadda wa jadda,,,,,
akhirnya  dari 4 bersaudara ,saya lah yang pertama masuk PTN di sumut ini di keluarga saya,termasuk dalam keluarga besar nenek saya.
dengan usaha yang tidak pernah henti ,dengan restu orang tua,dan di ridhoi Allah,,
sedikit demi sedikit saya memutar roda kemiskinan itu menuju kehidupan yang lebih baik(Insya Allah..)
saya berkeyakinan,kalau bukan kita yang berusaha ,siapa lagi yang akan menolong diri kita,,,,
saya hanya ingin berbagi,,,
bagi para rekan pembaca yang hidupnya miskin,,,,,
bersemangatlah kawan,,,,jangan mudah menyerah atas kerasnya hidup ini,,,
hanya dengan pendidikan lah taraf hidup kita akan berubah,iman kita akan bertambah,menjadi semakin yakin dengan Allah atas keteraturan alam ini,,,,
jangan mudah menyerah kawan,,tetap semangat,,,,,,,,,,
Man jadda wa jadda,,,,,
bagi para pembaca yang berasal dari keluarga berkecukupan,,, 
manfaatkan lah semua fasilitas yang kawan kawan punya untuk kebaikan,,,
jangan disia siakan ,,,
tak semua orang punya kesempatan seperti kalian,,,,
jadi jangan disia sia kan hidup ini,,,,
thats all,,,, 
hanya ingin berbagi,,,,,
Man jadda wa jadda,,,,,,,,,,,,,,,,,

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

cari disini gan,,,,